Berenang ketika traveling memang asyik untuk dilakukan, apalagi berenang makin terasa nyaman karena biasanya petugas hotel selalu membersihkan kolam renang dengan kaporit. Bahan yang terkandung di kaporit memang bisa membunuh bakteri di kolam renang. Tapi, ternyata kaporit bisa berbahaya juga untuk kesehatan dan kecantikanmu lho, Guys! Apa saja? Simak ulasannya.
Jerawat, Eksim, dan Ruam
Kaporit tidak hanya membunuh bakteri jahat yang ada di kolam, tapi juga membunuh bakteri baik pada tubuh manusia. Menurut Dr. Rona, M.D., air yang mengandung kaporit akan turut membunuh intestinal flora yang merupakan bakteri baik untuk membantu pencernaan makanan dan memproduksi vitamin B12 dan K. Dilansir pula dari PRLog.org, ada sebuah press release yang menyatakan air berkaporit juga menghancurkan vitamin E dan polyunsaturated fatty acids. Hal inilah yang kemudian menyebabkan timbulnya jerawat dan iritasi kulit lainnya seperti eksim dan ruam di kulit.
Kanker
Menurut sebuah laporan dalam HULIQ.com, kaporit sebenarnya mendorong terjadinya radikal bebas dalam tubuh, khususnya di kulit. Radikal bebas inilah yang berpotensi menyebabkan kanker. Kalau kalian meminum air keran tanpa di masak saja bisa menyebabkan kanker kantong kemih, usus, payudara. Apalagi kalau minum, mandi, dan berenang menggunakan air berkaporit dalam jangka waktu lama. Hal ini berbahaya karena bisa menyebabkan malignant melanoma atau sering disebut dengan kanker kulit.
Penuaan Dini
Kebanyakan dari produk anti-aging mengandung antioksidan untuk membantu melawan radikal bebas pada kulit yang menyebabkan terjadinya penuaan dini, seperti timbulnya garis halus. Berbeda halnya dengan kaporit, freedrinkingwater.com menunjukkan sebuah studi di mana air berkaporit justru dapat mendorong terjadinya proses penuaan, sama halnya dengan efek dari paparan sinar matahari.
Kehabisan Protein dan Kulit Kering
Masih dari studi yang dilansir dalam freedrinkingwater.com, kaporit dapat menghancurkan protein yang dibutuhkan oleh tubuh. Dalam jangka waktu pendek, hal ini mungkin menyebabkan kulit kering dan gatal. Sementara jika terus menggunakan air berkaporit, kulit bisa menjadi sangat kering. Coba bayangkan, mandi dengan air biasa saja bisa membuat kulit kering, apalagi air yang mengandung kaporit. Untuk mencegah kulit menjadi terlalu kering, segera aplikasikan pelembap di seluruh tubuh kalian setelah mandi. Kelembapan kulit sangat penting untuk dijaga agar kulit selalu sehat.
Bahayanya kaporit tidak akan langsung kalian rasakan langsung hanya dengan 1 atau 2 kali berenang kok, Guys. Efek-efek buruk untuk kesehatan kulit ini akan terjadi jangka waktu yang lama.
Nah solusinya, kalau kamu memang hobi berenang dan ingin tetap nyaman melakukannya, oleskan selalu Bali Breeze Tropical Sunscreen Sport saat berenang agar kulitmu terlindung dari efek berbahaya kaporit. Kamu tak perlu khawatir kalau sudah menggunakan produk ini kardena kulitmu akan aman terlindungi sekaligus cantik. Have a ball, Guys!